Kantor Facebook

Posted by wiby | 6:10 PM

Yuk, Intip Isi Kantor Facebook



Suasana kantor Facebook (Times)

Facebook didapuk sebagai perusahaan teknologi terbaik untuk bekerja. Berbagai keuntungan dan fasilitas yang disediakan di kantor ini, memang diakui para pegawainya membuat mereka betah. Seperti apa suasana kantor Facebook? Berikut adalah beberapa foto yang dilansir Times.



Suasana kantor Facebook dibuat sangat nyaman dan mendukung kreativitas para pegawainya.







Pantry ini buka selama 24 jam. Pegawai dipersilakan membuat minuman sendiri. Disini tersedia juga snack atau makanan ringan untuk camilan.



Kantin selalu ramai saat jam makan siang. Para karyawan Facebook disediakan makan tiga kali sehari.



Disediakan pula meja catur atau meja untuk bermain bola pingpong sebagai salah satu pilihan rekreasi.




Guitar Hero dan Xbox 360 merupakan pilihan favorit melepas kepenatan bekerja di ruang hiburan di kantor Facebook.



Sejumlah pegawai Facebook berasal dari berbagai negara yang sengaja dipekerjakan di Facebook pusat di AS. Mereka membantu menerjemahkan situs Facebook ke dalam 70 bahasa.




Cara Google

Posted by wiby | 8:31 PM

11 Cara Google Mendeteksi Invalid Clicks Pada Iklan AdSense


Anda adalah publisher di Google AdSense? Berhati-hatilah! Sebab akun anda kapan saja bisa dinonaktifkan oleh Google. Mengapa demikian? Mungkin anda telah melakukan pelanggaran yang sudah tertera pada TOS Google AdSense (untuk peraturan yang lebih lengkap silahkan klik disini). Entah itu pelanggaran yang disengaja maupun yang tidak. Pelanggaran yang disengaja yang paling sering terjadi adalah timbulnya Invalid Clicks.

Apa itu Invalid Clicks?
Yaitu suatu klik yang datang ke iklan di web/blog anda yang tidak sah atau dianggap melanggar TOS mereka. Hal yang paling sederhana adalah saat anda mencoba mengklik iklan pada blog anda sendiri. Karena dianggap curang dalam ketentuan mereka, klik tersebut tidak akan menghasilkan income apapun untuk akun anda. Bahkan Google tak segan-segan akan mendepak dan menonaktifkan akun anda. Gawat kan?

Bagaimana Google bisa mendeteksi Invalid Clicks?
Mungkin anda juga bertanya-tanya. Dengan log out atau menggunakan cara-cara lain tetap tak akan bisa menembus deteksi dari Google ini. Sehingga anda tak bisa berbuat curang dengan iklan anda.
Langsung saja, kita akan mengetahui dari mana saja Google mendeteksi sebuah Invalid Click.

Cara-Cara Google Mendeteksi Sebuah Invalid Click:

.
1. IP Address
Jika kita mengklik iklan berkali-kali pada satu website dengan sebuah alamat IP yang sama, maka account AdSense kita akan ditandai dan dicurigai. Ini adalah teknik yang paling simple, karena sebenarnya kita pun bisa memodifikasi IP Address kita sendiri.
2. Cookies
Mengakali IP Address kita seperti tutorial sebelumnya? Ingat bahwa Google mempunyai beberapa cookies di komputer kita! Sebaiknya dihapus saja, karena Google bisa mendeteksi history kita seperti saat kita sign in, dll.

3. Logika Layanan Google
Ingat jika anda menggunakan password yang sama pada beberapa account Google seperti Gmail, Google Webmaster Tools, Google Buzz, Blogger, dsb. Maka jika anda login ke salah satunya secara langsung anda sudah terhubung ke semua layanan. Jika begitu, Google AdSense pasti akan mendeteksi keberadaan kita walaupun itu di warnet atau kantor. Walaupun anda tidak mengakses AdSense, tetapi mereka punya identitas lengkap anda. Untuk itu saya sarankan jangan lakukan login satu pun jika ingin aman.

4. Logika Klik (Metode 1)
Hebatnya, dalam teknik ini mereka akan mengamati tingkah laku seseorang di depan internet, padahal kita sendiri tidak sadar kalau sedang diamati. Seperti misalnya:
Mengapa orang ini suka meng-klik iklan di situs A?
Jika terus-menerus seperti itu dan tidak pernah meng-klik iklan di situs lain, maka Google akan berusaha mendapatkan identitas orang tersebut. Dan jika diketahui sebagai publisher, maka bersiaplah untuk didepak.

5. Logika Klik (Metode 2)
Mengapa seseorang suka membuka situs secara langsung? (contoh: mengetikkan alamat www.blablabla.com secara langsung di address bar atau dari bookmark).
Logikanya, seorang yang biasa melakukan seperti itu adalah pemilik situs sendiri. Padahal Google lebih senang kalau seorang pengguna internet mengunjungi situs dari hasil pencarian Search Engine. Jadi, apa yang harus anda lakukan jika ingin aman?

6. Logika Klik (Metode 3)
Selanjutnya adalah timbul pertanyaan dari AdSense: “Mengapa seseorang suka dengan "hit and run"? Atau pencet dan lari?
Ini bisa dicurigai karena berarti dia pergi ke situs tersebut hanya untuk meng-klik iklan saja, bukan mencari pengetahuan atau apapun di dunia maya. Apalagi sangat banyak pula perkumpulan yang sengaja dibuat untuk melakukan saling tukar klik sehingga kedua pihak paling untung. Tentunya hal ini sangat dilarang dan sangat berbahaya untuk anda.

7. Click Trough Rate (CTR)
CTR kita secara normal adalah berkisar antara 0.5% sampai dengan 10% saja, jadi jika melebihi nilai itu, tak salah jika Google AdSense mencurigai situs kita.

8. Geo Location
Jika anda pernah menggunakan layanan Google Analytics sebelumnya, maka Google akan dan dapat mencari jejak tentang traffic kita, tidak peduli IP yang berbeda. Google akan mendapatkan lokasi yang tepat bagi traffic anda. Kenapa trik ini juga dipakai? Karena mereka akan memastikan bahwa peng-klik itu adalah bukan dari kota yang sama, apalagi dari komputer atau laptop yang sama. Trik ini juga cukup efektif bagi Google untuk menjaring pelanggar aturan publisher.

9. Hardware Address
Salah satu cara mendeteksi Invalid click lainnya adalah dari MAC Address dari sebuah LAN Card, modem, dan router. Ini akan bekerja seperti layaknya sidik jari, sehingga mudah untuk dilakukan pelacakan.

10. Search Engine Ranking Index
Situs Anda pasti terindex oleh Google, karena sepertinya tidak mungkin kalau anda mendaftar ke Google AdSense tapi tidak diketahui oleh Google. Dengan demikian, dari analisa tersebut akan diketahui dari traffic yang ada jika terjadi invalid click.

11. Combo
Metode ini adalah gabungan dari beberapa metode yang tadi disebut diatas. Sehingga menjadikan metode yang sempurna untuk melacak dan mengetahui Invalid Clicks yang datang dari mana pun.


Baiklah, itulah beberapa cara Google mendeteksi Invalid Clicks. Artikel ini bisa anda gunakan sebagai referensi dan ilmu supaya lebih berhati-hati lagi dalam menggunakan akun AdSense. Saya harap anda tak akan berbuat curang dengan bisnis PPC ini, atau anda akan mendapatkan resikonya sendiri.
Sebenarnya tak hanya masalah ini saja yang menyebabkan akun anda di-banned oleh Google. Masih banyak alasan lainnya yang bisa anda baca disini.
Oke, untuk artikel lain tentang Google AdSense, silahkan telusuri postingan yang lainnya
.


Ilustrasi - prav-talks.com
Apa judul diatas main-main dan mencari sensasi ? Saya jawab tidak ! Anda memang berhak, dan memang terbukti Facebook telah melakukan pelanggaran. Kok bisa ? Berita ini berawal dari seorang mahasiswa hukum Austria, Max Schrems, 24 tahun. Dia meminta Facebook untuk menyerahkan semua datanya di situs jejaring sosial terbesar ini. Sebagai tanggapan, Facebook mengiriminya berkas rinci kegiatannya selama tiga tahun terakhir berupa sebuah CD. Dalam CD tersebut, berisi lebih dari 1.200 halaman posting di wall Facebook, pesan, dan data lain yang menurutnya telah dihapus oleh dia sendiri. Tentu saja Schrems menjadi kaget karena sebagian besar data yang telah dihapus tersebut masih tersimpan dengan aman oleh Facebook.

Selain data yang masih tersimpan walau sudah dihapus tersebut. Pada CD yang dikirmkan Facebook tersebut ditemukan 57 kategori data. Kategori ini ternyata lebih banyak dari kategori yang disediakan Facebook pada saat kita download data kita hanya diberikan 22 kategori. Untuk download data tersebut anda dapat mengikuti langkah berikut :

    • Klik menu account di sebelah kanan atas Facebook

    • Pilih Account Settings

    • Klik “Download a copy” of your Facebook data

  • Klik tombol Download pada halaman berikutnya

Namun sekali lagi peru diingat bahwa anda hanya mendapat 22 kategori data. Dengan asumsi masih banyak data yang belum dimuat pada CD tersebut, misalnya informasi tag dan pengenalan wajah. Maka diperkirakan kategori yang seharunya diberikan dapat mencapai 76 atau lebih.

Apakah Hukum Kita Memungkinkan itu ?

Sebelum masuk ke Hukum dan perundang-undangan kita. Sebaiknya kita merujuk pada hukum perlindungan data Eropa bahwa setiap individu memiliki hak untuk mendapatkan salinan dari semua data pribadi dari perusahaan yang memegang datanya (hak akses). Hukum ini berlaku untuk Facebook juga. Setiap pengguna yang tinggal di luar AS dan Kanada memiliki kontrak dengan “Facebook Ireland Limited”, yang berbasis di Dublin, Irlandia, Semua memiliki hak untuk mengakses datanya. Sekali lagi ! Setiap orang di luar AS atau Kanada memiliki hak untuk mengakses ! (meminta atau mengakses semua data tanpa terkecuali). Ini dasar hukum yang kuat dan sudah cukup untuk menggugat Facebook.

Ah Nyari Kerjaan Saja !

Ya, mungkin bagi setiap orang yang merasa hal ini tidak menganggu privasinya, itu adalah pilihan mereka. Lagian memang banyak orang kita yang memanfaatkan Facebook secara “keliru”, sehingga hanya tau menggunakannya. Setelah efek negatif terjadi, baru kemudian menyadarinya. Namun, mungkin ada dari masyarakat kita yang membutuhkannya. Apalagi bermaksud menutup akun mereka. Tidak salah kalo data itu dimintakan. Yang perlu digaris bawahi, ternyata facebook masih menyimpan data-data kita yang sudah terhapus, kita tidak dapat mengakses dan melihat keberadaanya. Jika kita hapus, maka seharusnya data server Facebook di Amerika juga ikut terhapus.

Bagaimana Meminta atau Mengakses Data Tesebut Secara Lengkap ?

Dengan mengirim permintaan akses atas data anda menunjukkan bahwa pengguna Facebook peduli tentang data dan privasi. Nah untuk meminta (akses) data anda dapat ditempuh dengan dua cara :

Permintaan melalui E-Mail

    • Anda harus yakin dengan benar bahwa data yang diminta adalah data anda pribadi. Jika anda menggunakan nama yang salah (lain) atau tanggal lahir yang berbeda di facebook, anda perlu memperbaikinya sebelum meminta data .

    • Isi Formulir ()

Masukan data anda, jangan merubah bahasa yang sudah di tentukan

To whom it may concern.

I wish to make an access request under the Data Protection Acts 1988 and 2003 for a copy of any information you keep about me, on computer or in manual form. I am making this request under section 4 of the Data Protection Acts.

My name(s):
My e-mail(s):
My birthdate:
Further Information:

    • Kirim E-mail. Klik “kirim” dan tunggu maksimal selama 40 hari untuk mendapatkan data anda yang dikirim oleh Facebook.

  • Apabila mendapatkan balasan, Facebook biasanya akan membalas dengan beberapa jawaban standar tentang privasi. Jangan khawatir permintaan akses anda valid ! Tidak peduli jika jawaban Facebook menggunakan beberapa e-mail acak!

Permintaan melalui Surat Reguler

  • Anda harus yakin dengan benar bahwa data yang diminta adalah data anda pribadi. Jika anda menggunakan nama yang salah (lain) atau tanggal lahir yang berbeda di facebook, anda perlu memperbaikinya sebelum meminta data .

  • Kirim ke Facebook

Alamat:
Facebook Ireland Limited
Hanover Jangkauan
5-7 Hanover Quay
Dublin 2
IRLANDIA

Bagaimana Jika Batas Waktu 40 Hari Lewat ?

Anda tidak menerima apa-apa dalam 40 hari atau mendapatkan jawaban aneh dari Facebook atau mungkin anda dialihkan ke fasilitas “Download” seperti disebutkan di atas. Jika anda memang tidak mendapatkan akses penuh dalam waktu 40 hari setelah permintaan, anda dapat mengajukan keluhan tehadap pemerintah Irlandia. Harap dicatat bahwa otoritas Irlandia memiliki sumber daya terbatas, sehingga anda juga dapat mempertimbangkan untuk menunggu hasil penyelidikan pihak berwenang.

Anda juga dapat membaca cara mengajukan keluhan , silakan ikuti instruksi ini saat mengajukan keluhan.

Sebagai catatan : Jika terbukti bersalah melanggar hukum Irlandia, Facebook bisa didenda sekitar US $ 140.000. Itu jumlah yang kecil untuk sebuah perusahaan yang telah bernilai lebih dari US $ 100 miliar. Bagi Facebook tidak masalah, namun bagi anda mungkin masalah besar.

Semoga Bermanfaat
^-^

Situs scam

Posted by wiby | 8:17 PM

Situs scam Readbud terjual $ 1450

Situs scam Readbud terjual $ 1450. Berita buruk bagi para pebisnis online namun berita indah bagi scammer (orang yang melakukan penipuan bisnis online). Readbud yang katanya dibayar untuk membaca artikel dan payout ketika mencapai nilai $ 50 dan terbukti tidak membayar sudah lamaa sekali, ternyata website itu sudah dilelang! Dan gobloknya lagi, ada yang membeli!

Situs scam Readbud terjual $ 1450


Situs scam tentu saja sudah kehilangan kepercayaan membernya dan sudah tidak terhitung yang berhasil ditipu oleh situs ini termasuk saya.

Bayangkan! Ada 22 bids menawar situs scam online ini. Saya yakin itu informasi yang disajikan di situs lelang web site tersebut, informasi yang disebutkan oleh adminnya fake semua. Gimanakah nasib orang yang membeli situs tersebut seharga $ 1450 ?

Mitos "Tangan Gatal"

Posted by wiby | 7:49 PM




Katanya sich klo telapak tangan kita gatal itu pertanda baik,karna tidak lama lg akan menerima uang.Bagi yg percaya mitos ini dia akan cengar-cengir bila telapak tangannya gatal "wwaachh...akan ada rizki nomplok niihhh".Dalam hatinya dia bertanya dari mana gerangan rizki itu datang sambil harap2 cemas,atau bahkan ada yg sdh mmbuat rencana,mau dikemanakan uang itu nantinya.Maklum rizki ini akan datang tanpa diduga alias gk perlu bersusah payah...apakah anda para blogger jg percaya mitos ini...???

Gk tahu apa sich sebenarnya hubungan GATAL dan UANG.Secara logika jelas gk gk hubungannya khan..?Keduanya ibarat utara dan selatan,atau barat dan timur,yg tak bisa disatukan.Tapi mengapa mitos pula mitos ini brkembang di brbagai kepulauan indonesia,mulai dari jawa hingga keluar pulau..mgkin di daerah para blogger jg sgt meyakini mitos ini Betul gk??

Kalo mau di otak-atik biar mathuk,yg menjadi jembatan antara UANG adan GATAL hanyalah telapak tangan.karna pemberian seseorang dlm bentuk apapun pasti diterima pake tangan.Gk mungkin kan kita terima pake kaki,bisa dijamin uang pasti ditarik kmbali klo terimanya dgn kaki.Masih mending bila hy dimarahi klo smpe kaki dan tangan melayang,urusannya ya bisa gawat..

Tapi knp ya kok bukan kepala aja yg dijadikan patokan..??bukankah dari otak segala hal bisa dipola?? NNaahh,,,Enakkan klo yg gatal itu kepala.Dgn mitos ini tinggal sebut aja keinginannya,maka apa yg diinginkannya akan terkabul.Tp itulah kenyataannya,MITOS yg mengasyiikkan ini tk ada kenyataannya...

Tentang rizki sesungguhnya setiap orang sdh jelas ketentuan baginya,hanya kita tak tau brp banyak kecuali yg udh kita terima.Kisah Umar bin Khothob sgt menarik utk dijdkan pelajaran...;Suatu hari dia trpesona melihat seseorang yg tiap hari hya duduk khusyuk brdoa di masjid tanpa mau bekerja,lalu keluarlah kata2 bijak dari Umar, "Sesungguhnya Langit Takkan Menurunkan Hujan emas."

Kisah ini sejalan kan dgn MITOS "telapak tangan gatal"??artinya menunggu sampai bokong berakarpun klo gk kerja jelas uang takkan datang...klo cuma duduk khusyuk berdoa tanpa kerja bisa hujan uang tentu aku jg gk perlu jauh2 merantau buat nimbun dollar tiggal datang kemasjid depan rumah aja udh beres,,,!!mgkin bisa2 tiap hari masjid slalu penuh...hheee

NNAACCHH....Gimana klo telapak yg gatal ternyata benar2 ada yg ngantar rizki??Jelas itu hya kebetulan aja mngkin hanya 1 atau 2 kali aja mitos yg kenyataan.Tp kebetulan bukanlah sandaran hukum SAUDARA...!!
Yg jelas klo telapak tangan gatal ya harus di garuk atau periksa dokter jangan2 ada kutu air atau penyakit kulit lainnya,,,hihiiii jijikk..cepet carikan obat jgn dikaitkaan dgn mitos yg membahayakan keimanan ya...!!

Tempat Belanja Favorit

Posted by wiby | 10:16 PM


Belanja memang selalu identik dengan liburan apalagi jika Anda sedang berwisata ke luar negeri. Namun akan lebih menyebangkan apabila Anda sudah mengetahui arah 'surga' belanja yang dituju.

Seperti dikutip dari berbagai sumber, berikut beberqapa tempat wieata terbaik di dunia :

New York

New York merupakan pusat belanja di dunia yang mengagumkan. Disini Anda akan menemukan berbagai koleksi yang terdiri dari barang premium seperti Macy's, Bloomingdales, Barneys, dan Saks.

Belum lagi banyak deretan butik perancang ternama di Madison Avenue yang membuat area tersebut dijuluki sebagai the fashionable road. Berjalan di Madison Avenue bisa membuat Anda merasa seperti Carrie Bradshaw di serial Sex and the City.

Paris

Paris merupakan kiblat mode dunia, berbagai label premium hingga koleksi desainer ada di kawasan yang juga dikenal kota romatis ini. Siapa yang tidak kenal Christian Dior, Yves Saint Laurent, Chanel, dan Louis Vuitton, semua koleksinya adalah incaran para pencinta belanja.

Boulevard Haussmann, Les Galeries Lafayette, adalah pusat perbelanjaan besar yang menjual busana desainer. Setiap Jumat di tempat tersebut diselenggarakan peragaan busana untuk menampilkan koleksi couture terbaru. Bagi Anda pencinta barang antik silakan mengunjungi Le Louvre des Antiquaires, letaknya tepat disamping Palais Royal.

London, Inggris

Selain sebagai kota metropolis, London juga menyajikan wisata belanja untuk semua selera dan budget. Bila Anda berminat silakan kunjungi Bond Street. Di daerah tersebut Anda akan menemukan butik Jimmy Choo, Gucci, Hermes, dan Chanel. Area ini juga terkenal dengan pusat penjualan perhiasan merek ternama seperti Tiffany & Co serta De Beers.

Dubai, Uni Emirat Arab

Dubai sangat terkenal sebagai surga belanja batu-batu mulia seperti Deira Gold Souk. Disini berbagai koleksi emas, berlian dan batu mulia lainnya dapat ditemui. Pengunjung juga bisa membuat berlian spesial yang baru akan diolah ketika dipesan. Pusat belanja paling mengesankan di Dubai adalah Dubai Mall, yang merupakan pusat perbelanjaan terbesar di dunia, areanya mencapai 12,1 juta kaki persegi.

Di dalam Dubai Mall terdapat 220 butik perhiasan, akuarium terbesar di dunia serta hiasan air terjun mewah. Ada juga gelanggang es ukuran olympiade dan area besar dengan atap yang bisa dibuka dan ditutup.

Milan, Italia

Milan merupakan salah satu ibukota fashion dunia setelah kota Paris. Di kota ini Anda bisa menikmati atmosfir kota yang sangat glamor dan romantis, tentunya akan membangkitkan hasrat belanja. Pusat mode di Milan dapat Anda temui di area Quadrilatero della moda, disini Anda akan menemukan Via Montenapoleone. Disepanjang jalan ini toko desainer nampak berjejer menawarkan produk ternama.

Selain itu ada Via Borgospesso, Via Santo Spirito, Via Manzoni dan Via della Spiga, yang juga pusat berbagai toko desainer. Anda juga dapat mengunjungi butik desainer ternama seperti Dolce & Gabbana, Frette, Fratelli Rossetti, dan Max Mara.


Situs jejaring sosial nampaknya saat ini telah menjelma menjadi sumber informasi tercepat (tapi belum tentu terpercaya) yang bisa didapatkan.

Facebook baru saja merilis data-data mengenai konten yang paling banyak di-share pada 2011. Dari data ini bisa dilihat bahwa konten yang dibagi kebanyakan berasal dari berita-berita dunia, entah itu sosial, politik, hiburan, maupun olah raga.

Untuk skala dunia, kematian dari Osama Bin Laden merupakan konten yang paling banyak di-share untuk ahun 2011. Namun ketika dibandingkan antara Facebook dengan Twitter, terlihat dengan jelas perbedaannya.

Twit di Twitter lebih banyak terkait dengan kejadian-kejadian yang real time, entah itu acara penghargaan, bencana alam, dan pertandingan olah raga. Sementara aktivitas sharing content di Facebook lebih pada pemberitaan dunia maupun kematian dari selebritis.

Facebook Page resmi baru-baru ini diselipi aplikasi Memology 2011 yang menampilkan fenomena budaya dari beberapa negara yang berbeda. Di Amerika Serikat (AS) maupun Kanada sendiri akronim like my status (lms) seperti telah menjadi cara untuk meminta konten dari seseorang.

Di Facebook ada enam sumber pemberitaan yang paling banyak di-share, yakni CNN, Fox News, NPR, The Onion, The New York Times dan Al Jezeera.

Lalu Memology 2011 juga menunjukkan keberagaman dari opini dan minat dari basis pengguna Facebook. Contohnya lagu 'We Found Love' dari Rihanna merupakan lagu yang paling banyak didengarkan. Data mendengarkan lagu juga merupakan cara untuk melacak bahwa popularitas lagu bisa melampaui penjualan album yang sebenarnya.

Berikut adalah data-data dari Facebook Memology 2011:

Tren Status Teratas:

AS and Kanada – lms (like my status)

Inggris – The Royal Wedding

India– The Jan Lokpal anti-corruption bill

Perancis - Pelecehan seksual Managing Director IMF, Dominique

Strauss-Kahn

Italia – Perlunya 40 persen pemilik suara untuk pemilihan suara refrendum

Juni agar bisa valid

Jerman – Kematian Amy Winehouse

Brazil– Ultimate Fighting Championship (UFC) mixed martial arts

Rusia – Steve Jobs

Page Facebook dengan pertumbuhan tercepat:

Aktor – Megan Fox

Film – Harry Potter

Pertunjukan Televisi – House

Musisi – Rihanna

Atlit – Leonel Messi

Tim olah raga – FC Barcelona

Lagu yang paling banyak didengarkan:

1. We Found Love - Rihanna dan Calvin Harris

2. Last Friday Night - Katy Perry

3. Sexy and I Know It - LMFAO

4. Titanium - David Guetta dan Sia

5. First of the Year - Skrillex

6. Scary Monsters and Nice Sprites - Skrillex

7. Without You - David Guetta dan Usher

8. Stereo Heart - Gym Class Heroes featuring Adam Levine

9. Pumped Up Kicks - Foster the People

10. Someone Like You - Adele

10 Tren global teratas:

1. Kematian Steve Jobs

2. Packers memenangkan Super Bowl

3. Casey Anthony dinyatakan tidak bersalah

4. Charlie Sheen

5. Kematian Seteve Jobs

6. Royal Wedding Inggris

7. Kematian Amy Winehouse

8. Call of Duty: Modern Warfare 3

9. Mulainya operasi militer di Libya

10. Badai Irene

Dari data di atas bisa dilihat, bahwa pemberitaan dunia merupakan konten yang paling banyak di-share di jejaring sosial. Sudah jelas bahwa jejaring sosial kini merupakan sarana penyampaian informasi tercepat.

Sayangnya, saking cepatnya arus penyebaran informasi saat ini membuat beberapa pihak jahat mengambil keuntungan dengan melakukan beberapa phising attack ataupun cyber attack.

Meskipun begitu, sudah menjadi kewajiban semua pihak untuk menyikapi hal ini dengan cara lebih bijak dalam merespon pemberitaan melalui jejaring sosial, ataupun dengan melindungi diri dengan berbagai perangkat keamanan internet yang sudah ada.


Di penghujung 2011, Axis mendukung ajang sosial media terbesar di Indonesia,‘So-Me Playground’. Di sini pengguna jejaring sosial bisa bertemu perwakilan jejaring sosial terbesar dunia.

Ajang sosial media ini akan menghadirkan Nick Gibbons (APAC Facebook Director), Ken Chang (APAC Commercial Director, Microsoft Advertising & Online) dari Windows Live (MSN) dan Satya Witoelar (Co-Faunder & Lead Desaigner) dari Yahoo! Koprol.

Axis mendukung acara ini merupakan bagian kampanye Internet Untuk Rakyat. “Karena Internet untuk Rakyat ini untuk semuanya, maka kita juga ingin ada di sana,”ujar GMMarketing Communication & Brand AxisPrami Rachmiadidi Plaza EX, Selasa (13/12).

Prami memaparkan, Axis tertarik mensponsoriSo-Me Playground karena Indonesia akan kedatangan tamu yang benar-benar langsung dari Facebook, Twitter dan Koprol.Menurutnya, ini menjadi simbiosis mutualismeantara sosial media dan operator.

Acara ini sendiri akan digelar selama dua hari di 8 kota, yakni pada 17 Desember di Jakarta, Surabaya, Yogyakarta dan Semarang. Sedangkan pada 18 Desember, serentak di Bandung, Medan, Bali dan Pekanbaru.

‘So-Me Playground’ini akan melibatkan 80-100 sosial mediadan 40 diantaranya merupakan yang populer di Indonesia. “Kami menargetkan mencapai satu juta pengunjung,” ungkapnya.

Acara ini sendiri akan menjadi ajang kopi darat antar pengguna sosial mediadi mana akan disediakan booth interaktif dari Facebook, Twitter, Windows Live (MSN), Yahoo, Koprol, Foursquare ID.Selain itu, juga akan ada booth dari komunitas-komunitas jejaring sosial.

Pengguna sosial media dari berbagai operator bisa datang ke acara ini secara gratis, cukup klik ‘Like’pada lama Facebook Axis di http://www.facebook.com/AXISgsm.

Halo sobat blogger, ni ane punya satu tips yang mungkin bisa membantu anda ketika kehabisan pulsa. Tapi pesan ane tips ini jangan dipraktekan ya, kasihan ntar yang punya pulsa bisa miskin tujuh turunan he... he... Sekedar info aja ya, cara mengambil pulsa orang lain:


Begini caranya... Pada waktu kita dapat panggilan telepon dari provider apa saja tekan *10000= secara otomatis pulsa hp kita akan bertambah 10000 (mencuri maksudnya? Ya, anda mencuri. Makanya jangan dipraktekkan!)

Kalau anda pengen nambah pulsa 5000 ya tinggal tekan aja *5000= pada saat ada panggilan telepon. Mudah bukan? Tapi jangan banyak-banyak ya bro...kasihan tu orang yang punya pulsa. Hahahahaha

Cara mengambil pulsa orang lain ini ane dapet dari temen yang bekerja di server AJIZz, INDOBrAT, TILKUMcEL, Thret, eXeL (karena nyebut merk jadi di plesetin aja).

Tapi tolong yahhhh,,
Jangan di kasi tau ke orang-orang
Ok ok ^_^

6 Cara Hindari BlackBerry Nyedot Pulsa



Hindari Pulsa Tersedot Dua Kali di BlackBerry Smartphones anda Dengan 6 Langkah ini.
Masih banyak kasus terjadi buat user yang sudah berlangganan Full BlackBerry Internet Service – BIS unlimited, namun pulsa masih kepotong.

Hal ini disebabkan oleh banyak faktor, bisa karena aplikasi 3rd party yang menggunakan jalur WAP, ataupun faktor teknis lainnya. Berikut 6 langkah untuk menanggulangi permasalahan tersebut:


Langkah 1:Cek Browser Configuration
- buka browser
- pilih option
- pilih browser configuration
- pastikan pada bagian Browser adalah internet browser

Langkah 2:Cek Browser General Properties
- pilih browser - pilih option
- pilih general properties
- pastikan pilihan pada bagian default browser adalah Internet Browser.

Langkah 3: Cek Default Browser
- pada menu pilih option
- pilih advanced option
- pilih browser
- pastikan default browser configurationnya adalah Internet Browser

Langkah 4:Cek Advance Option
- pada menu pilih Option
- pilih advanced option
- pilih Browser Push
- Hilangkan tanda centang pada Enable WAP Push
- hilangkan tanda centang pada pilihan Allow WAP Push Aplication
– Lalu simpan


Langkah 5: Cek APN setting
- pada menu pilih option
- pilih advanced option
- pilih TCP/IP
- centang pada bagian APN Setting Enabled
- isi APN dengan blackberry.net
- user dan password kosong
- lalu simpan

Langkah 6:Cek Option Data Roaming
- pada menu pilih Option
- pilih Mobile Network
- Ubah pilihan pada While Roaming menjadi Off (Hal ini untuk mematikan data tidak aktif ketika berada di area roaming)
- atau pilih Prompt supaya blackberry akan menanyakan apakah ingin tetap terhubung dengan internet ketika berada di area roaming.


Twitter Inc, layanan microblogging 140 karakter, mendesain ulang website mereka. Format baru ini dioptimalkan bagi para sponsor.

Salah satu fitur andalan format baru ini adalah tampilannya yang lebih sederhana. "Kami ingin menawarkan kesederhanaan dalam dunia yang semakin rumit," ujar Dick Costolo, Chief Executive Oficer Twitter seperti dikutip dari Bloomberg, Minggu (11/12/2011).

Dalam tampilan baru itu, pengguna akan dihadapkan pada sejumlah tab di bagian atas layar. Ini adalah Home, Connect dan Discover.

Home adalah tampilan utama yang menunjukkan linimasa (timeline) pengguna. Connect menampilkan hal-hal seperti Mention dan interaksi lain (retweet, favorite).

Nah, bagian Discover ini yang agaknya dioptimalkan untuk iklan. Di sini terdapat hal-hal seperti trending topic hingga "saran" dari Twitter seperti, misalnya, siapa yang perlu di-follow.

Selain itu, ada bagian bernama Me. Di sini terdapat hal-hal seperti profil pribadi pengguna, Direct Messages dan konten yang telah diunggah pengguna ke Twitter.



Heboh ramalan tahun 2012 sudah berlangsung lama, tetapi baru meluas sekitar 10 tahun terakhir. Penelitian tentang hal itu dilakukan banyak ahli dari berbagai bidang ilmu dan puluhan buku sudah diterbitkan.

Observasi astronomi sangat akurat selama berabad-abad para astronom genius Maya memberi pertanda, tanggal 21/12/2012 akan menjadi kelahiran zaman baru. Masa itu paling sakral sekaligus paling berbahaya dalam sejarah Bumi.

Menurut Laurence E Joseph dalam Apocalypse 2012, tanggal 21/12/2012 merupakan titik balik musim dingin tahunan ketika belahan Utara Bumi berada di titik terjauh dari Matahari sehingga siang sangat pendek.

Pada tanggal itu, tata surya dengan Matahari sebagai pusatnya, seperti diyakini bangsa Maya, akan menutupi pemandangan pusat Bimasakti dari Bumi. Para astronom Maya Kuno menganggap titik pusat ini sebagai rahim Bimasakti. Keyakinan itu didukung banyak pembuktian para astronom kontemporer bahwa di situlah tempat terciptanya bintang-bintang galaksi.

Saat ini, sejumlah lembaga penelitian ilmiah mengenai atmosfer, ruang angkasa, dan teknologi di Barat menduga ada lubang hitam tepat di pusat itu yang menyedot massa, energi, dan waktu, yang menjadi bahan baku penciptaan bintang masa depan.

Untuk pertama kalinya dalam 26.000 tahun, energi yang mengalir ke Bumi dari titik pusat Bimasakti akan sangat terganggu pada 21/12/2012, tepatnya pukul 11.11 malam. Semua itu disebabkan guncangan kecil pada rotasi Bumi.

Bangsa Maya yakin, sesingkat apa pun terputusnya pancaran dari pusat galaksi akan merusak keseimbangan mekanisme vital Bumi dan tubuh semua makhluk, termasuk manusia.

Memaknai ramalan :

Ada yang menginterpretasikan 21/12/2012 sebagai ”kiamat”, tetapi banyak pula yang memaknainya secara kontemplatif.

Pakar psikologi transpersonal dari AS, Dr Beth Hedva, yang ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu, mengibaratkan Ibu Bumi sudah sangat dekat waktunya melahirkan. Proses kelahiran tak hanya diiringi darah dan penderitaan, tetapi juga harapan dan janji.

”Selalu terjadi kontraksi,” ujar Beth Hedva. Wujudnya perang, kekejian, dan bencana akibat penghancuran lingkungan dan perusakan atmosfer Bumi—dampak kebencian dan keserakahan manusia—serta bencana yang disebabkan faktor manusia dan nonmanusia.

Dalam antologi The Mystery 2012: Predictions, Prophecies & Possibilities (2007), ahli sistem komputer untuk ruang angkasa yang menjembatani ilmu pengetahuan dan spiritualitas, Gregg Braden, menyatakan, yang terpenting bukan apa yang akan terjadi, tetapi bagaimana potensi kolektif muncul dari pemahaman holistik dan kesadaran tentang siapa diri kita di tengah Semesta Raya.

Ahli fisika biologi dan ahli kanker pada Organisasi Kesehatan Dunia, Carl Johan Calleman, peneliti Kalender Maya, mengingatkan pada transformasi kesadaran manusia.

Robert K Stiler, Direktur Program Kajian Amerika Latin Universitas Stetson di DeLand, Florida, AS, menambahkan, ”Apa pun maknanya, bangsa Maya mengajak kita merengkuh hidup berkualitas dan kesehatan planet Bumi.”

Tahun 2012 adalah tahun berjaga dengan menyadari teknologi saja tak menjamin keberlangsungan Bumi. Begitu diingatkan José Argüelles, PhD, ahli Kalender Maya dan pakar sejarah seni dan estetika dari Universitas Chicago.

”Kalau kita tidak berjaga, planet Bumi akan hancur secara alamiah karena sekarang sudah jauh dari seimbang,” ia menambahkan. ”Pikiran manusia secara massal dikontrol dan dimanipulasi pemerintah dan institusi-institusi yang menjadi faktor kunci kehidupan modern.”

Christine Page, dokter medis, ahli homeopati dan kesehatan holistik, menjelaskan, tanggapan pada zaman baru sangat tergantung pada kemampuan memahami kesalingterkaitan dan menghargai Ibu Bumi. ”Alam dan semua makhluk hidup di Bumi adalah bagian diri kita yang harus diperlakukan penuh martabat, penghargaan, dan cinta,” ujarnya.

Jadi, pilihan ada di tangan manusia: membiarkan planet Bumi hancur atau melanjutkan evolusinya. Mari kita renungkan….


Twitter telah mluncurkan desain baru, yang memungkinkan pengguna untuk memiliki halaman profil dan percakapan antara para pengguna secara lebih rinci. Selain itu desain baru ini juga memberikan sedikit sentuhan yang mirip tampilan Facebook.

Layout baru ini berpusat di empat tab, yaitu 'connect', 'discover', 'me' dan 'tweet'.

Perubahan terbesar terlihat pada penambahan halaman profil, yang bisa melihat semua kegiatan tweet di bawah pesan. Perubahan ini mirip dengan tampilan 'comment' di Facebook.

Fitur baru yang paling mirip Facebook adalah 'activity', yang terdapat di bawah tab 'discover'. Pengguna dapat melihat aktivitas 'following' mereka di Twitter, sehingga fitur ini tampak seperti News Feed Facebook.

"Kami menyadari bahwa tweet tidak hanya berisi tweet, tapi juga foto, video dan artikel. Kita tahu pengguna ingin melihat semua konten di satu tempat, bukan hanya URL, jadi dengan desain baru kita menampilkan tweet dalam satu paket," jelas Director platform Twitter, Ryan Sarver, seperti dilansir Telegraph, Jumat (9/12/2011).

Sarver mentakan, "Kami ingin orang lebih mengekspresikan diri mereka dan kami pikir desain baru ini akan membantu orang-orang untuk berbagi dan menemukan konten yang lebih menarik di situs."

Desain baru ini sedang diluncurkan secara bertahap di seluruh dunia dan kemungkinan di awal 2012 mendatang sudah bisa digunakan secara menyeluruh. Namun jika pengguna tidak sabar menunggu, mereka bisa mengunduh versi baru ini dari aplikasi Twitter pada smartphone.

Twitter saat ini memang sedang berjaya, Tony Wang Ketua Twitter Inggris mengatakan 2012 merupakan tahun yang besar bagi situs tersebut.

"Ketika saya ditanya seberapa besar kesempatan bagi Twitter, saya selalu menjawab dengan sebuah pertanyaan: 'Berapa banyak orang yang ada di dunia?', jawabannya adalah 7 miliar, maka Twitter akan tumbuh sebesar itu," tandas Wang.

Tips Belanja Online

Posted by wiby | 8:53 PM


DUNIA belanja online terus berkembang. Jika Anda sering melakukan pembelian online di eBay, Walgreens, iTunes atau Dell tentunya harus membuka rekening PayPal untuk melakukan pembayaran. Namun terkadang ada sistem penjualan pihak ketiga yang tidak terhubung dengan situs utama.

Nah, untuk menciptakan keamanan dan perlindungan informasi online perhatikan petunjuk berikut ini:

1. Enkripsi URL
Cara jelas mengidentifikasi situs yang aman adalah mencari URL dalam format https. Tambahan huruf S tersebut menunjukkan transmisi digital dari situs yang sedang dienkripsi.

2. Logo atau stempel
Logo penyedia keamanan seperti VeriSign dan McAfee menunjukkan kalau sebuah situs dilindungi oleh perusahaan keamanan tertentu. Verifikasi legitimasi segel dengan mengklik di atas link yang membawa Anda ke laman verifikasi keamanan layanan.

3. Bar hijau
Warna hijau pada address bar menunjukkan situs telah diperiksa keabsahannya. Dan bukan merupakan situs phishing. Tampilan ini akan terlihat di situs e-commerce dan situs bank.

Versi terbaru dari browser utamanya menggunakan warna hijau sebagai cara memperlihatkan adanya lapisan keamanan yang dikenal sebagau sertifikat SSL validasi diperpanjang.

4. Malware
Tak satu pun dari enkripsi mampu mengatasi malware keylogger yang terinfeksi. Bentuk penipuan ini biasanya mengunduh perangkat lunak tanpa izin dan menangkap keystrokes di layar lalu mengirimkannya ke hacker.

Salah satu pertahanan yang bisa dilakukan adalah menggunakan perangkat lunak keamanan yang berkualitas dan teratur menginstal semua update.

5. Piranti lunak manajemen sandi
Simpan login dan personal data yang digunakan dalan format web yang dienkripsi di komputer menggunakan software manajemen sandi.Anda kemudian aman memasukkan data sensitif ke situs tanpa mengetik ulang.

6. Gunakan kartu debit sebagai kartu kredit
Kartu debit sedikit berisiko karena transaksinya menarik uang langsung dari rekening Anda. Electronic Fund Transfer Act memberikan perlindungan dari kewajiban tetapi tingkat perlindungan berkurang seiring dengan berjalannya waktu.

7. Layanan pembayaran
PayPal, Google Checkout dan BillMeLater menawarkan beberapa pengamanan tambahan untuk mempercayakan informasi akun sensitif Anda. Hal ini sangat berguna saat Anda sering membeli barang online di eBay, Etsy.com atau merchant-merchant lainnya.


Tips Melacak Nomor HP Asing

Tips Melacak Nomor HP Asing

Nomor handphone asing yang masuk ke ponsel kita terkadang membuat kita pusing, apalagi ketika nomor tersebut kerap mengganggu dengan missedcall yang terus menerus atau SMS iseng. Kita memang bisa mengabaikannya atau bahkan mem-blacklist nomor tersebut. Namun kadang terbesit dalam pikiran kita untuk mencari tahu siapa pemilik nomor tersebut.

Masih ingat dengan penipuan SMS “Mama Minta Pulsa”? Anda mungkin pernah mendapatkan SMS seperti ini. Dari kejadian ini rasa keingintahuan Anda untuk melacak siapa pengirim nomor tersebut mungkin akan semakin besar. Namun sayangnya belum ada aplikasi atau cara khusus untuk melacak nomor HP tersebut.

Tips bagaimana melacak nomor HP asing:

1. Klik link http://www.tp2location.com/
Melalui situs ini, Anda bisa melacak posisi geografis nomor telepon tersebut. Hampir semua nomor telepon di seluruh dunia dapat dilacak oleh situs ini. Bahkan nama operator tersebut juga bisa terdeteksi.

Sayangnya, ketika Paseban mencobanya, situs tersebut belum dapat memberikan penjelasan lebih detail mengenai nomor ponsel ini. Tak buruk untuk ukuran situs, karena memang masih dalam beta version dan masih dalam tahap pengembangan.

2. Klik http://www.ceebydith.com/pulsa/hlr.html
Untuk situs ini hanya bisa melacak lokasi pendaftarannya saja. Namun situs ini sudah memiliki 13 database nomor pendaftaran di seluruh dunia. Anda bisa mengetikkan nomor Anda sendiri, maka akan muncul nama operator Anda dan lokasi kota dimana Anda mendaftarkan nomor tersebut.

3. Googling
Ada beberapa orang yang memasukkan nomor handphone nya secara tidak sengaja di jejaring sosial seperti Facebook, Twitter ataupun dalam sebuah website atau blog pribadi. Nah, kemungkinan Google merekamnya walaupun identitas pemilik nomor handphone misterius barangkali kurang jelas, tapi yang jelas cara ini sudah sedikit membantu Anda dalam mengungkap nomor handphone asing tersebut.

4. Menanyakan Operator
Untuk yang satu ini sebenarnya susah untuk dilakukan karena harus melewati prosedur tertentu. Biasanya customer service sang operator tidak mudah membagi data pribadi para pelanggannya ke semua orang kecuali untuk keperluan tertentu. Biasanya, jika ingin mengetahui ini, Anda harus kenal dulu dengan 'orang dalam' atau setidaknya customer service tersebut adalah teman Anda sendiri LOL.....

Itulah keempat tips dari Paseban, hingga tulisan ini dimuat, belum ada aplikasi khusus yang bisa melacak nomor HP tersebut, hal ini mungkin dikarenakan terlalu privasi.